Mesin Giling Plastik - Jantungnya usaha penggilingan plastik

Untuk menjalankan sebuah usaha penggilingan plastik, sudah barang tentu mesing giling adalah jantungnya. Karena kelancaran usaha tersebut tergantung dari kelancaran mesin dalam beroperasi.
Sebuah usaha penggilingan plastik yg memiliki satu unit mesin dengan kapasitas 1 ton/hari akan mengalami kerugian kurang lebih Rp. 1 juta jika tidak berproduksi 1 hari saja.

Beberapa masalah yang bisa menyebabkan hal tersebut antara lain:
  1. Kapasitas mesin tidak sesuai dengan ukuran mesin yang digunakan.
  2. Mesin yang digunakan tidak sanggup menggiling plastik yang tebal seperti plastik bekuan, potongan drum biru, dll.
  3. Plastik yg akan digiling harus dipotong kecil-kecil terlebih dahulu, kalau tidak mesinnya tdk sanggup menggiling/tersangkut di corong mesin dan harus dipaksa/didorong dari atas.
  4. Sering terjadi kerusakan pada mesin giling/crusher maupun mesin penggerak/motor.
Permasalahan tersebut tentu akan mengganggu produksi sebuah penggilingan plastik. Padahal masalahnya bukan pada besar kecilnya tenaga motor yang digunakan, tapi kesalahan pada saat membeli mesin giling tersebut. Banyak sekali orang yang menawarkan pembuatan mesin giling plastik baik offline maupun online (via internet) tetapi kenyataannya belum tentu mesin tersebut bisa bekerja optimal seperti yang diharapkan.
Saran saya, belilah mesin yang dibuat oleh orang yang sekalian menjalankan usaha penggilingan plastik juga. Karena si pembuat tersebut sudah punya pengalaman dalam memakai mesin tersebut dan mengetahui dimana letak kelemahannya sehingga bisa menyempurnakannya. Kamilah orangnya---

Kami adalah spesialis pembuat mesin giling plastik berkualitas.
Jika anda membutuhkan mesin giling plastik, jangan ragu-ragu menghubungi kami.
E-mail: mesingiling.plastik@gmail.com
Telp./WA: 0813-6229-6223
  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar